MARKET DAY PGK GIS 2 SERPONG: AJARKAN ANAK BERNIAGA DENGAN NILAI ISLAMI
31 Januari 2025

By HUMAS


Serpong - Playgroup and Kindergarten (PGK) Global Islamic School 2 Serpong sukses menggelar Market Day bertema “Meet the Makers, Meet the Markets” pada 22, 23, 24, 30, dan 31 Januari 2025. Kegiatan ini menjadi ajang edukatif yang tidak hanya memperkenalkan konsep jual beli kepada anak-anak, tetapi juga menanamkan nilai-nilai Islami dalam berdagang.

Menurut Rosa Fauziah, Kepala Sekolah PGK GIS 2 Serpong, Market Day bertujuan untuk mengenalkan proses jual beli yang baik dan benar dalam Islam. Selain itu, kegiatan ini juga melatih keterampilan sosial, keberanian, serta mengajarkan anak-anak pentingnya menabung dan berbagi dengan sesama. Sebagai bentuk kepedulian, sebagian hasil penjualan mereka disisihkan untuk didonasikan ke Masjid Ulil Albab, yang secara simbolis diserahkan dalam acara puncak.

Beragam produk menarik dijual oleh para peserta didik, mulai dari mainan, makanan, hingga minuman. Suasana semakin meriah ketika para orang tua turut serta berjualan pada acara puncak (30 Januari 2025), memberikan pengalaman nyata bagaimana interaksi antara penjual dan pembeli berlangsung dalam kehidupan sehari-hari.

Market Day tidak hanya menjadi kegiatan menyenangkan, tetapi juga membantu anak-anak memahami konsep ekonomi sederhana sejak dini. Dengan menggabungkan edukasi, pengalaman praktik, dan nilai-nilai Islami, GIS 2 Serpong kembali menunjukkan komitmennya dalam mencetak generasi yang cerdas, berakhlak, dan peduli terhadap sesama.

Share this post :